get app
inews
Aa Text
Read Next : Selamat dari Serangan Brutal KKB, 3 Guru di Yahukimo Trauma

10 Tahun Tak Dihuni, Rumah Dinas Guru di Muarojambi seperti Rumah Hantu

Jumat, 23 September 2022 - 16:44:00 WIB
10 Tahun Tak Dihuni, Rumah Dinas Guru di Muarojambi seperti Rumah Hantu
Kondisi rumah dinas guru di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 86, Kabupaten Muarojambi, Jambi (Azhari Sultan/MNC Portal Indonesia)

MUAROJAMBI, iNews.id - Rumah dinas guru di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 86, Kabupaten Muarojambi, Jambi kondisinya sungguh tidak layak huni. Rumah itu seperti rumah hantu.

Rumah dinas yang terletak di Desa Tebat Patah, Kecamatan Taman Rajo, itu terlihat kumuh dan memprihatinkan. Kabarnya, tiga bangunan rumah dinias ini tidak dipakai lebih dari 10 tahun.

Tampak dinding bangunan rumah itu terlihat ditumbuhi rumput liar. Atap seng sudah jebol. Sedangkan, jendela hingga pintu mengalami rusak parah.

Sementara, kaca jendela rumah dinas guru model lama yang telah berusia tua ini sudah pecah. 

Kondisi rumah dinas guru di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 86, Kabupaten Muarojambi, Jambi (Azhari Sultan/MNC Portal Indonesia)
Kondisi rumah dinas guru di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 86, Kabupaten Muarojambi, Jambi (Azhari Sultan/MNC Portal Indonesia)

Mardiah, salah seorang guru SD Negeri 86 mengharapkan adanya bantuan dari pemerintah.

"Kondisinya sudah bertahun-tahun tidak pernah digunakan, karena kondisinya sudah memprihatinkan. Kami tidak ada tempat untuk istirahat atau ganti pakaian," keluh Mardiah, Jumat (23/9/2022).

Senada dengan Mardiah, guru lainnya Sargawi juga berharap agar rumah itu direnovasi.

"Kami meminta pihak terkait bisa merehab bangunan yang rusak ini karena sudah bertahun-tahun belum ada perbaikan. Kami mau memperbaikinya, takut salah. Dikira bisnis pula," kata Sargawi.

Dari pantauan di lokasi, tidak hanya rumah dinas guru yang rusak parah, tetapi bangunan atap plafon kelas satu, dua dan tiga SD Negeri 86 Muarojambi tersebut juga mengalami kerusakan. 

Bahkan, sebagian plafon yang rusak terlihat ada yang menggantung. Bila tidak segera diperbaiki, dikhawatirkan roboh dan mengganggu aktivitas belajar mengajar.

Editor: Nur Ichsan Yuniarto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut