get app
inews
Aa Text
Read Next : Renovasi Ponpes Al Khoziny Pakai APBN Tuai Polemik, Cak Imin: yang Protes Apa Solusi Anda?

PKB Usung Arinal Djunaidi-Chusnunia Chalim di Pilgub Lampung

Rabu, 20 Desember 2017 - 23:13:00 WIB
PKB Usung Arinal Djunaidi-Chusnunia Chalim di Pilgub Lampung
Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar (kanan) memberikan surat rekomendasi dukungan kepada pasangan Cagub-Cawagub Lampung, Arinal Djunaidi dan Chusnunia Chalim di Kantor DPP PKB, Jalan Raden Saleh, Menteng, Jakarta Pusat. (Foto: SINDOnews)

JAKARTA, iNews.id – DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) resmi mengusung Ketua DPD Partai Golkar Lampung Arinal Djunaidi sebagai bakal calon gubernur (cagub) Provinsi Lampung pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) 2018.

Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar mengatakan, PKB akan menyandingkan Arinal dengan kader PKB, yakni Chusnunia Chalim sebagai bakal calon wakil gubernur (cawagub) Provinsi Lampung. Saat ini, Chusnunia Chalim menjabat sebagai Bupati Lampung Timur.

“PKB hari ini resmi mengusung pak Arinal dan bu Chusnunia sebagai cagub dan cawagub Provinsi Lampung periode 2019-2024,” kata Muhaimin yang akrab disapa Cak Imin di Kantor DPP PKB, Jalan Raden Saleh, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (20/12/2017).

Dia menegaskan, PKB akan menggalang seluruh kekuatan politik dari berbagai pihak untuk memenangkan pasangan cagub dan cawagub di Provinsi Lampung. “PKB akan bergandeng tangan bersama semua struktur partai, tim pemenangan dan kelompok masyarakat untuk memenangkan pasangan Arinal-Chusnunia pada Pilgub Lampung mendatang,” ujarnya.

Sementara Arinal Djunaidi berterima kasih atas kepercayaan dan amanat yang diberikan kepadanya. “Pertama-tama saya ucapkan terima kasih, khususnya kepada Bapak Ketum PKB, Muhaimin Iskandar dan jajaran pengurus partai serta kader PKB atas dukungan,” ucapnya.

Arinal berjanji akan selalu menjaga kepercayaan untuk mewujudkan kemajuan, kemandirian perekonomian di Provinsi Lampung. Dia menilai Provinsi Lampung memiliki modal dan semua prasyarat untuk menjadi salah satu pusat kemajuan Indonesia. “Kami percaya bahwa jika dikelola oleh kepemimpinan yang bertanggung jawab, maka rakyat Lampung berjaya akan terwujud. Kami berdua berkomitmen untuk mewujudkan hal itu,” ujarnya.

Editor: Maria Christina

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut