JAKARTA, iNews.id - Terkuak deretan artis asal Lampung yang memiliki karier cemerlang di industri hiburan tanah air. Nama mereka banyak disebut setelah Provinsi Lampung tengah menjadi perbincangan di media sosial baru-baru ini.
Viralnya provinsi tersebut bermula ketika seorang TikToker bernama Bima mengunggah video mengenai keresahannya atas infrastruktur di Lampung yang sangat buruk.
Buntut dari unggahannya itu, Bima dilaporkan ke polisi oleh Advokat Lampung Gindha Ansori Wayka karena dianggap tidak menggunakan kata-kata yang tepat untuk mengkritisi Provinsi Lampung.
Lantas, siapa saja artis asal Lampung yang sukses berkarier di ibu kota? Berikut ini adalah rangkumannya yang dilansir iNews.id dari berbagai sumber, Senin (17/4/2023).
Artis asal Lampung
1.Andhika Mahesa
Andhika Mahesa atau yang biasa dikenal dengan nama Babang Tamvan adalah pria kelahiran Bandar Lampung, 21 Mei 1985. Awalnya, ia populer sebagai vokalis Kangen Band.
Bersama Kangen Band, Andhika telah merilis sejumlah lagu hits, seperti Kehilanganmu Berat Bagiku, Yolanda, dan Usai Sudah. Namun kini, ia memilih keluar dari band yang telah membesarkan namanya dan bersolo karier.
2.Aty Cancer
Aty Cancer merupakan artis senior tanah air yang lahir di Bandar Lampung, 10 Juli 1949. Debutnya sebagai seorang aktris adalah ketika berperan dalam film Dunia Belum Kiamat (1971).
Memiliki bakat akting yang mumpuni, ia pun banyak mendapat tawaran berakting hingga sudah lanjut usia. Nama Aty Cancer kembali melejit saat dirinya sukses membintangi film Emak Ingin Naik Haji.
3.Derry Sudarisman
Derry Sudarisman adalah komedian yang tergabung dengan grup lawak Empat Sekawan bersama Eman, Ginanjar, dan Qomar. Kariernya di dunia komedi cukup bersinar saat membintangi sitkom Lika-liku Laki-laki pada tahun 1990-an.
Beberapa sinetron lain yang dibintanginya adalah Tukang Bubur Naik Haji the Series, Orang-orang Kampung Duku, dan Kecil-kecil Mikir Jadi Manten. Pria kelahiran Lampung, 22 Mei 1966 itu juga kerap bermain di beberapa judul FTV.
4.Robby Purba
Robby Purba mendulang popularitas saat sukses membawakan acara X Factor season 1 pada 2011. Ia kembali menjadi perbincangan saat menjadi presenter Karma bersama Roy Kiyoshi.
Pria kelahiran Bandar Lampung, 25 Juli 1986 ini juga merambah ke bidang seni peran. Beberapa film yang dibintanginya adalah Kutukan Arwah Santet (2011), Cipularang (2012), dan 99 Nama Cinta (2019).
5.Arzeti Bilbina
Artis cantik asal Lampung ini telah menjadi peragawati sejak masih berusia 14 tahun. Ratusan panggung catwalk di Indonesia maupun mancanegara telah ia cicipi sepanjang kariernya.
Tak berhenti di situ, Arzeti Bilbina juga dipercaya membawakan beragam acara televisi, seperti Percaya Nggak Percaya. Lalu pada tahun 2014, ia merambah ke dunia politik dengan menjadi anggota DPR periode 2014-2019.
Editor : Komaruddin Bagja
Artikel Terkait