Banjir menerjang Kota Metro, Lampung. Air masuk ke dalam rumah warga (Antara)

METRO, iNews.id - Banjir menerjang wilayah Kota Metro, Lampung. Banjir terjadi setelah daerah itu diguyur hujan deras disertai angin kencang.

Salah satu warga bernama Iip mengatakan, banjir kali ini terbilang parah. Pasalnya, air masuk hingga ke dalam rumah. Dia bercerita, banjir parah terakhir terjadi 12 tahun yang lalu.

"Dari tahun 2010 baru empat kali terjadi banjir mas. Kalau sebelumnya mungkin hanya sampai jalan banjirnya, tapi ini sampai masuk halaman depan," kata Iip, Senin (24/10/2022).

Warga Jalan Pala VII, itu menambahkan, air yang menggenangi rumahnya kurang lebih setinggi 50 cm.

"Banjir ini disebabkan lantaran drainase yang tidak mampu menahan tingginya debit air," katanya.


Editor : Nur Ichsan Yuniarto

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network