"Sudah terurai kami pisahkan pasien dengan kebutuhan oksigen tinggi dengan yang tidak. Lalu pasien yang terkonfirmasi Covid-19, kami kirim ke ruangan isolasi untuk menjalani perawatan," ujarnya lagi.
Menurutnya, ketersediaan tabung oksigen masih mencukupi bagi perawatan pasien.
"Stok cukup untuk liquid dan tabung. Ketersediaan liquid sekitar 5 ton, sedangkan tabung ada 200 buah masih mencukupi hingga tiga hari," kata dia.
Untuk mengantisipasi adanya penambahan jumlah pasien, ketersediaan tempat tidur di ruang perawatan pasien dan IGD akan ditambah. Lalu petugas pun akan ditambah.
Editor : Nur Ichsan Yuniarto
Artikel Terkait