JAKARTA, iNews.id - Islam mengajarkan umatnya untuk berdoa ketika naik kendaraan baik di darat, laut dan udara. Doa tersebut bertujuan agar diberikan keselamatan selama dalam perjalanan.
Pimpinan Dewan Syariah Daarul Qur’an, KH Ahmad Kosasih, M Ag mengatakan, salah satu waktu yang mustajab untuk berdoa adalah ketika safar atau bepergian. Sesuai dengan hadits di bawah ini:
"Tiga waktu yang diijabah (dikabulkan) doa yang tidak diragukan lagi yaitu: (1) doa orang yang terdzolimi, (2) doa seorang musafir, (3) doa orangtua pada anaknya" (HR. Ahmad, At Tirmidzi).
Karena itu, sangat dianjurkan bagi Muslim untuk membaca doa ketika bepergian naik kendaraan supaya dijauhkan dari musibah. Berikut bacaan doa bepergian dengan kendaraan tulisan Arab dan artinya.
Doa Naik Kendaraan Darat
بِسْمِ ٱللَّٰهِ ٱلرَّحْمَٰنِ ٱلرَّحِيمِ,
Arab: سُبْحَانَ الَّذِى سَخَّرَ لَنَا هَذَا وَمَا كُنَّا لَهُ مُقْرِنِينَ وَإِنَّا إِلَى رَبِّنَا لَمُنْقَلِبُونَ
Latin: Subhaanalladzii sakhhorolana hadzaa wamaa kunnaa lahu muqriniina wa innaa ilaa rabbina lamunqolibuun.
Artinya: Maha Suci Dia yang telah menundukkan semua ini bagi kami padahal sebelumnya kami tidak mampu menguasainya. Dan sesungguhnya kami akan kembali kepada Rabb kami." (QS. Surat Az Zukhruf: 13-14)
Dalam sebuah hadits yang diriwayatkan Abdullah ibnu Umar radhiallahu anhu mengatakan, bahwa Nabi Saw apabila mengendarai unta bertakbir tiga kali, kemudian membaca doa tersebut di atas. Saat sudah duduk di kendaraan, Muslim disunahkan membaca takbir tiga kali, hamdalah (3 kali) dan tahlil (sekali).
Doa Naik Kendaraan Laut
بِسْمِ ٱللَّٰهِ ٱلرَّحْمَٰنِ ٱلرَّحِيمِ,
Arab: بِسْمِ اللّٰهِ مَجْرٰ۪ىهَا وَمُرْسٰىهَا ۗاِنَّ رَبِّيْ لَغَفُوْرٌ رَّحِيْمٌ
Latin: Bismillaahi majreehaa wa mursaahaa inna robbii laghofuurur rohiim
Artinya: "Dengan nama Allah yang menjalankan kendaraan ini berlayar dan berlabuh. Sesungguhnya Tuhanku benar-benar Maha Pengampun lagi Maha Penyayang."
Editor : Kastolani Marzuki
Doa naik kendaraan darat Doa naik kendaraan laut Doa naik kendaraan udara arab Artinya Latin Naik kendaraan
Artikel Terkait