Kemudian Dwi masuk ASDP pada Januari 1999 dan bertugas di Sibolga Nias dengan kapal Ponton Mooale. Kemudian dia berpindah kapal cepat di perusahaan BUMN dengan rute Jakarta-Pontianak. Pernah juga jalur Jakarta-Batam hingga Jakarta-Banjarmasin.
Lalu rute Semarang-Kalimantan, setelah itu pindah ke KMP Jatra 1 dengan rute Pelabuhan Merak-Bakauheni. Selanjutnya sekitar dua tahun kemudian dia pindah ke kapal Bali-Lombok, hingga setelah itu ke Korea.
Lalu ke Kapal Port Link 2 hingga port link 5, kemudian setelah itu 2013 tugasnya sampai 2022, hingga akhirnya dia menjadi nakhoda KMP Sebuku hingga saat ini.
"Saya dinas di KMP Sebuku baru 3 tahun, saya dari dulu berawal bersekolah pelayaran pasti mau bercita-citanya nakhoda di atas kapal," kata ayah dua anak tersebut.
Editor : Kastolani Marzuki
Artikel Terkait