LAMPUNG SELATAN, iNews.id - Bagus Saputra (22), warga Desa Candimas, Kecamatan Natar, Kabupaten Lampung Selatan, Lampung, gelap mata saat tahu ayahnya berselingkuh dengan seorang janda. Tanpa pikir panjang, pemuda itu pun membunuh janda yang diduga selingkuhan ayahnya, menggunakan sebilah pisau.
Seusai melakukan pembunuhan, pelaku Bagus Saputra menyerahkan diri ke Polsek Natar. Saat ini pelaku dalam pemeriksaan intensif petugas.
Peristiwa pembunuhan ini bermula saat korban Melda Aulia (24), datang ke rumah temannya yang bernama Tuti Andriyani di Desa Candimas. Korban membawa nasi bungkus untuk makan bersama di ruang tamu.
Sekitar pukul 20.00 WIB, tiba-tiba pelaku datang membawa sebilah pisau di tangan. Tanpa berkata sepatah pun, Bagus Saputra menusuk dua kali punggung korban. Setelah melakukan penusukan, pelaku melarikan diri.
Tak lama kemudian, saksi bersama para tetangga membawa korban ke Rumah Sakit Medika Natar. Namun nyawa korban Melda Aulia tidak tertolong dan meninggal dunia.
Berdasarkan keterangan pelaku Bagus Saputra, pembunuhan dilakukan lantaran sakit hati kepada korban yang didug mempunyai hubungan asmara dengan ayahnya. Korban diduga menjadi penyebab pertengkaran kedua orang tua pelaku.
Sebelum kejadian, saya pernah menasihati korban melalui pesan massanger. Namun korban tidak menghiraukan sehingga terjadilah penusukan tersebut," kata Bagus Saputra.
Sementara itu, Kapolres Lampung Selatan AKBP Edwin mengatakan, dari kasus ini, polisi mengamankan barang bukti berupa pakaian dan sandal korban dan pisau yang digunakan pelaku untuk melakukan pembunuhan.
"Untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya, pelaku mendekam di sel tahanan Mapolsek Natar. Pelaku akan dijerat dengan pasal 340 KUHP tentang pembunuhan berencana dengan ancaman hukuman penjara seumur hidup," kata Kapolres Lampung Selatan.
Editor : Agus Warsudi
kasus pembunuhan kasus pembunuhan sadis korban pembunuhan motif pembunuhan pelaku pembunuhan pelaku pembunuhan sadis pembunuhan polsek natar lampung selatan
Artikel Terkait