Pasutri yang diduga mencuri sepeda motor ditangkap warga Sendang Agung sebelum akhirnya diserahkan ke Polsek Kalirejo pada Senin (4/3/2024).  (Foto: Tangkapan layar video).

LAMPUNG TENGAH, iNews.id - Viral video menunjukkan puluhan warga menyerbu Polsek Kalirejo, Polres Lampung Tengah. Dalam rekaman video tampak puluhan warga tersebut mengepung kantor polisi. 

Selain itu, terdengar teriakan warga yang menyampaikan protes. Peristiwa ini terjadi pada Selasa (5/3/2024) pukul 23.30 WIB. 

Serbuan warga itu dipicu adanya informasi yang menyebutkan, Polsek Kalirejo telah memulangkan pelaku pencurian. Sebelumnya, Polsek Kalirejo menangkap pasangan suami istri (pasutri) berinisial YD (22) dan NR (20) yang diduga sebagai pelaku pencurian sepeda motor. 

Pasutri tersebut ditangkap warga Sendang Agung sebelum akhirnya diserahkan ke Polsek Kalirejo pada Senin (4/3/2024). 

Kasat Reskrim Polres Lampung Tengah AKP Nikolas Bagas Yudhi mengatakan, kasus pencurian itu telah ditangani oleh Satreskrim Polres Lampung Tengah. 

"Proses penyidikan tetap berjalan. Kini kasusnya diambil alih Satreskrim Polres Lampung Tengah, untuk mempercepat penyidikan," ujar Bagas. 


Editor : Kurnia Illahi

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network