Aksi penolakan pengesahan Undang-Undang Cipta Kerja di Lampung ricuh.

LAMPUNG, iNews.id - Aksi penolakan pengesahan Undang-Undang Cipta Kerja di Lampung ricuh. Aksi ini dilakukan oleh kelompok mahasiswa pada Kamis (30/3/2023).

Ratusan mahasiswa ini bentrok dengan polisi karena tidak diizinkan masuk ke halaman Gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Lampung. Suasana semakin panas saat polisi menerjunkan tiga mobil water cannon.

Ketiga mobil ini langsung menembakkan air ke arah para mahasiswa itu. Aksi unjuk rasa mahasiswa ini akhirnya berhasil dihentikan polisi. Selain itu, polisi juga mengamankan 48 mahasiswa yang terlibat aksi ini.


Editor : Wahyu Triyogo

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network