get app
inews
Aa Text
Read Next : Elf Bawa Rombongan Wisatawan Terguling di Mojokerto, Belasan Penumpang Dilarikan ke RS

Adu Banteng, 2 Pengendara Motor di Bandarlampung Kritis

Selasa, 15 Juni 2021 - 09:45:00 WIB
Adu Banteng, 2 Pengendara Motor di Bandarlampung Kritis
Polisi emlakukan olah TKP kecelakaan adu banteng di Bandarlampung (Andres Afandi/iNews)

BANDARLAMPUNG, iNews.id - Kecelakaan maut terjadi di Sukarame, Bandarlampung, Lampung. Dua pengendara motor kritis usai terlibat adu banteng.

Kecelakaan itu terjadi pada Senin malam (14/6/2021) di Jalan Pulau Legundi, Sukarame, Bandarlampung. Kedua korban diketahui bernama Yusuf (19) dan Median Junaidi (21).

"Keduanya tak sadarkan diri usai kecelakaan. Sudah dibawa ke rumah sakit," kata salah seorang saksi bernama David.

David menambahkan, insiden berawal ketika kedua korban melintas di lokasi dengan kecepatan tinggi. Keduanya datang dari arah saling berlawanan.

"Tiba-tiba ada suara benturan kerasa, saat keluar rumah ternyata ada kecelakaan," kata dia.

Editor: Nur Ichsan Yuniarto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut