get app
inews
Aa Text
Read Next : 5 Bocah SD Jadi Korban Pelecehan Seksual ASN di Kantin, Pelaku Sasar Siswa Piket Pagi

ASN yang Diduga Positif Covid-19 Varian Omicron di Lampung Baru Pulang dari Bogor

Kamis, 13 Januari 2022 - 19:46:00 WIB
ASN yang Diduga Positif Covid-19 Varian Omicron di Lampung Baru Pulang dari Bogor
Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Lampung Reihana (Andres Afandi/MNC Portal)

BANDARLAMPUNG, iNews.id - Seorang aparatur sipil negara (ASN) di Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung diduga tertular Covid-19 varian Omicron. Sebelum tertular, pasien baru tiba dari perjalanan dinas di Bogor, Jawa Barat (Jabar).

"Berdasarkan pemeriksaan epidemiologi memang pasien tersebut merupakan ASN di lingkungan Pemerintah Provinsi Lampung, yang baru saja pulang dari Bogor," kata Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Lampung Reihana, Kamis (13/1/2022).

Meski begitu, kata Reihana, pihaknya belum bisa memastikan apakah ASN itu terjangki Omicron.

"Belum bisa dipastikan bahwa seorang yang terkonfirmasi Covid-19 hari ini merupakan pasien Omicron, sebab masih menunggu hasil karena ini kasus Covid-19 biasa," kata dia.

Reihana menambahkan, saat ini pihaknya masih menunggu hasil pemeriksaan Whole Genome Sequencing (WGS) dan S Gene Target Failure (SGTF).

"Saat ini masih menunggu hasil WGS dan SGTF dari pemeriksaan sampel yang dikirim dari Litbangkes hari ini," katanya.

Dia melanjutkan, Dinkes sudah melakukan penelusuran kasus dari kasus terkonfirmasi Covid-19 itu kepada 100 orang kontak erat yang berasal dari lingkungan kerja dan keluarga.

"Sudah di tracing 100 orang yang berasal dari lingkungan kerja serta keluarga yang bersangkutan dan hasilnya negatif dari Covid-19, tapi memang ada seorang keluarganya yang terkonfirmasi positif," kata dia.

Editor: Nur Ichsan Yuniarto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut