get app
inews
Aa Text
Read Next : Pria di Tulang Bawang Tikam Teman hingga Tewas, Tak Terima Istrinya Dilecehkan

Dukung Kegiatan Literasi, MNC Peduli Donasi Buku Bacaan untuk Busa Pustaka Lampung

Jumat, 26 Mei 2023 - 21:52:00 WIB
Dukung Kegiatan Literasi, MNC Peduli Donasi Buku Bacaan untuk Busa Pustaka Lampung
MNC Peduli Donasi Buku Bacaan untuk Busa Pustaka Lampung (Ira Widyanti/MNC Portal)

"Fasilitas baca yang minim akhirnya membuat saya tergerak untuk membawa buku keliling dengan tujuan agar masyarakat, khususnya anak-anak mendapatkan akses baca dengan mudah dan sesuai dengan tujuan dari literasi itu sendiri. Sehingga anak-anak mampu mengembangkan segala hal dari berbagai buku yang dia baca," ungkap Adi Sarwono salah satu masyarakat yang peduli dalam literasi anak dalam kegiatan donasi MNC Peduli di Kelurahan Kedaung, Kecamatan Kemiling, Kota Bandarlampung, Jumat (26/5/2023).

Adi menjelaskan, tantangan terbesar dari perjalanan Busa Pustaka itu lebih dari bagaimana memperhatikan pemerintahnya.

Menurut Adi, Pemerintah harusnya lebih fokus dalam menyediakan akses baca bagi masyarakat sehingga mampu meningkatkan kualitas sumberdaya manusia. 

Mengapresiasi kegigihan Adi Sarwono dalam menjalankan Busa Pustaka, MNC Peduli mendukung dengan menyalurkan donasi buku bacaan anak. 

Ketua MNC Peduli Jessica Tanoesoedibjo berharap, dengan adanya donasi buku bacaan ini dapat menambah jenis bacaan bagi anak didik Busa Pustaka.

"Kami berharap bantuan buku bacaan dapat menambah variasi jenis bacaan di Busa Pustaka serta bermanfaat dan menambah semangat literasi bagi peserta didik,” ungkap Jessica.

Editor: Nur Ichsan Yuniarto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut