BANDARLAMPUNG, iNews.id - Jenazah Briptu Anumerta Gilang Aji Prasetyo, tiba di Mako Brimob Polda Lampung, Jumat (2/12/2022). Personel Brimob Polda Lampung itu gugur usai adu tembak dengan KKB Papua.
Jenazah diterima langsung Kapolda Lampung Irjen Pol Akhmad Wiyagus beserta jajaran. Jenazah disemayamkan sebelum diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan di Merbau Mataram, Lampung Selatan.
Iring iringan mobil ambulans yang membawa jenazah Briptu Gilang tiba di Mako Brimob pada pukul 02.00 WIB.
Saat memasuki Mako Brimob, para personel melakukan prosesi penghormatan terakhir terhadap jenazah Briptu Gilang.
"Selamat jalan Bhayangkara engkau pahlawan pembela Negara, perjuanganmu adalah mempertahankan NKRI, semoga jasadmu ditempatkan yang terbaik di sisi Tuhan," kata Akhmad Wiyagus.
Sebelumnya, tiga personel Satuan Brimob Polda Lampung diserang orang tak dikenal (OTK) diduga KKB di Jembatan 2 Jalan Poros Logpon KM 7, Kabupaten Yahukimo, Provinsi Papua, Rabu (30/11/2022) pukul 16.15 WIT.
Editor : Nur Ichsan Yuniarto
Follow Berita iNewsLampung di Google News