Joki CPNS Kejaksaan Tertangkap di Lampung Ternyata Anak Pejabat Pemprov
BANDARLAMPUNG, iNews.id - Mahasiswi Institut Teknologi Bandung (ITB) berinisial RDS (20) yang tertangkap tangan menjadi joki tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS Kejaksaan merupakan anak seorang pejabat di Pemerintahan Provinsi Lampung. Ayah RDS diduga menduduki jabatan sebagai salah satu Kepala Dinas di lingkungan Pemprov Lampung.
Kabid Humas Polda Lampung Kombes Umi Fadillah Astutik hanya menyebut bahwa ayah dari RDS merupakan seorang Pegawai Negeri Sipil di Pemprov Lampung.
"PNS di Provinsi," ujar Umi, Kamis (16/11/2023).
Menurut Umi, saat ini Polisi masih terus mengembangkan kasus ini karena diduga kuat ada pelaku lainnya dalam perjokian ini.
Editor: Nani Suherni