MUI Lampung Minta Warga di Zona Merah dan Oranye Covid Salat Id di Rumah
Senin, 19 Juli 2021 - 09:19:00 WIB
Dalam pelaksanaan salat Idul Adha di rumah bisa menggunakan khotbah ataupun tidak, serta dapat dilakukan sendirian maupun secara berjamaah bersama keluarga.
"Jadi kalau mau sendirian salat Idul Adha bisa, mau berjamaah dengan istri, anak atau keluarga lainnya pun bisa," kata dia.
Sementara itu, data terakhir Sabtu (16/7/2021) dari 15 kabupaten/kota di Lampung sudah tidak ada lagi daerah yang memiliki zona penyebaran Covid-19 berwarna kuning maupun hijau.
Jika dirinci, ada 12 wilayah berstatus zona oranye dan tiga di antaranya berzona merah.
Editor: Nur Ichsan Yuniarto