Viral! Pria di Lampung Selatan Dikeroyok Remaja, Aksinya Terekam CCTV
LAMPUNG SELATAN, iNews.id - Media sosial digegerkan dengan beredarnya video yang menunjukkan seorang pria dikeroyok sekelompok remaja. Video itu viral di wilayah Lampung.
Dalam video yang diterima MNC Portal, Jumat (28/4/2023), terlihat kelompok remaja tersebut merusak satu unit mobil Ayla putih. Selain itu, tampak korban yang diduga pemilik mobil itu dipukul, ditendang bahkan dikeroyok.
Saat dikonfirmasi, Kapolsek Kalianda Iptu Sugianto membenarkan peristiwa tersebut. Iptu Sugianto mengatakan, kejadian tersebut terjadi pada (25/4/2023) sekitar pukul 22.15 WIB di depan sekolah SMP N 1 Kalianda, Lampung Selatan.
"Saat itu korban FA (37) mengendarai mobil Ayla putih bernomor polisi BE 1689 DC hendak menuju Pasar Kalianda. Setibanya di Masjid Candi Girang, korban bertemu dengan para pelaku yang membawa sepeda motor menutup jalan," ujar Sugianti, Jumat (28/4/2023).
Kemudian, korban menegur salah satu pengendara, namun tidak terima sehingga para pelaku mengejar sampai di SMP N 1 Kalianda.
"Korban diberhentikan, setelah berhenti para pelaku langsung memukul kendaraan korban mengunakan helm maupun tangan kosong sehingga menyebabkan kaca depan retak," kata dia.
Editor: Nur Ichsan Yuniarto