BANDARLAMPUNG, iNews.id - Gubernur Lampung Arinal Djunaidi meminta tujuh kepala daerah terpilih untuk menangani dan menekan kasus Covid-19. Hal ini dikatakan Arinal usai melantik tujuh kepala daerah, Jumat (26/2/2021).
"Saya minta kepada tujuh kepala daerah yang hari ini telah dilantik, untuk bekerja keras menekan kasus Covid-19 di daerah masing-masing," kata Arinal Djunaidi.
Dia menambahkan, monitoring dan evaluasi dalam seluruh kebijakan untuk menekan kasus Covid-19 harus dilakukan, terutama bagi daerah dengan kasus Covid-19 yang cukup tinggi.
"Saya berpesan khusus bagi kepala daerah di Kota Bandarlampung dan Kabupaten Lampung Tengah agar berani membuat kebijakan untuk menurunkan kasus Covid-19 karena penambahan kasus harian cukup banyak," katanya.
Editor : Nur Ichsan Yuniarto
Artikel Terkait