BMKG: Waspada Gelombang Tinggi hingga 4 Meter di Sejumlah Perairan Indonesia
Kemudian, perairan timur Lampung, Teluk Lampung, Selat Sunda bagian utara, perairan utara Banten, perairan KePulau Seribu, Laut Jawa bagian barat, perairan selatan Pulau Sumba, Selat Sumba bagian barat, perairan Pulau Sawu, Laut Sawu, perairan Kupang - Pulau Rotte, Laut Flores bagian timur, Samudra Hindia Selatan NTT, perairan utara KePulau Sangihe - KePulau Talaud.
"Untuk gelombang di kisaran lebih tinggi 2.50 - 4.0 meter berpeluang terjadi di perairan barat Aceh, perairan barat Pulau Simeulue - Kepulauan Mentawai, perairan Bengkulu, perairan barat Lampung," lanjutnya.
Selanjutnya, Samudra Hindia Barat Lampung, Samudra Hindia Barat Sumatra, Selat Sunda bagian barat dan selatan, perairan selatan Banten - Jawa Timur, perairan selatan Bali - Sumbawa, Selat Bali - Lombok - Alas bagian selatan, Samudra Hindia Selatan Banten - NTB.
"Potensi gelombang tinggi di beberapa wilayah tersebut dapat berisiko terhadap keselamatan pelayaran," katanya.
Untuk itu, perlu diperhatikan risiko tinggi terhadap keselamatan pelayaran seperti Perahu Nelayan (Kecepatan angin lebih dari 15 knot dan tinggi gelombang di atas 1.25 m).
Editor: Nur Ichsan Yuniarto