Geram Ada Pegawai Pajak Terlibat Suap, Sri Mulyani: Pengkhianat
Rabu, 03 Maret 2021 - 16:23:00 WIB
Sri Mulyani pun mengapresiasi apa yang telah dan sedang dilakukan KPK. Jika dugaan itu terbukti maka pegawai pajak itu benar-benar berkhianat.
"Apabila dugaan tesebut terbukti ini merupakan suatu pengkhianatan bagi upaya seluruh pegawai Direktorat Jenderal Pajak dan Kementerian Keuangan yang tengah terus berfokus untuk melakukan pengumpulan penerimaan negara. Penerimaan pajak adalah tulang punggung penerimaan negara," katanya.
Dia juga meminta kepada jajaran pegawai DJP dan Kemenkeu untuk tetap berpegang pada prinsip-prinsip integritas dan profesionalitas saat menjalankan tugas. Jangan sampai kejadian ini terulang kembali.
Editor: Nur Ichsan Yuniarto