Ibu Rumah Tangga di Merangin Dirampok, Kepala Bocor Dipukul Balok Kayu
Rabu, 12 Oktober 2022 - 09:01:00 WIB
Akibat kejadian itu korban mengalami luka di bagian kepala dengan 19 jahitan dan harus menjalani perawatan di puskesmas Muara Delang.
Sementara itu, Kapolsek Tabir Selatan, Iptu Fajar Nugroho mengatakan pihaknya masih menelusuri motif kejadian yang menimpa warga Desa Sungai Sahut tersebut.
"Ya Kanit Reskrim sudah melakukan olah TKP di rumah korban, dugaan sementara pelaku adalah anak-anak tanggung yang mabuk," kata Fajar.
Saat ini, pihaknya fokus menangkap pelaku. Terkait motif dapat diungkap setelah pelaku tertangkap.
"Pelaku menganiaya korban dengan menggunakan kayu dan mengambil uang milik korban sebesar Rp 400.000," kata dia.
Editor: Nur Ichsan Yuniarto