"Resminya kami belum dapat informasi itu, siapa saja dan berapa. Tapi salah satu saksi yang akan hadir kemungkinan Karomani," kata Ahmad Handoko.
Selain menghadirkan Karomani, jaksa KPK juga menghadirkan dua saksi lainnya yakni Wakil Rektor I Unila Heryandi dan Ketua Senat M Basri. Mereka telah ditetapkan sebagai tersangka bersama Karomani.
Sekadar informasi, dalam perkara tersebut, KPK telah menetapkan empat orang tersangka yang terdiri atas tiga orang selaku penerima suap, yakni rektor Unila Karomani, Wakil Rektor I Bidang Akademik Unila Heryandi, Ketua Senat Unila Muhammad Basri.
Sementara itu, untuk tersangka pemberi suap adalah pihak swasta yakni Andi Desfiandi yang saat ini sudah berstatus terdakwa.
Editor : Nur Ichsan Yuniarto
Artikel Terkait